Dokumen Keperawatan

Monday 21 April 2014

Tips Tidur Sehat dan Berkualitas

Tips Tidur Sehat dan BerkualitasBanyak orang yang pernah mengalami kesulitan untuk tidur di malam hari, entah itu karna alasan apa. Namun, selama itu tidak terlalu parah, anda tidak perlu khawatir, karena dengan beberapa Tips Tidur Sehat dan Berkualitas berikut, anda pasti bisa mendapatkan tidur yang berkualitas dan lebih baik daripada malam-malam kemarin.

1. Santailah sebelum anda tidur
Bersantai minimal 30 menit sebelum pergi ke tempat tidur. Matikan televisi, komputer, video game, atau segala sesuatu yang dapat merangsang Anda untuk beraktivitas. Alihkan pikiran Anda dari modus kerja ke modus tidur. Jauhkan segala macam bentuk barang elektronik, seperti handphone atau i-phone, dari tempat tidur Anda.

2. Rileks
Jika Anda merasa sulit mengatasi stres, cobalah melakukan rutinitas yang dapat membuat tubuh Anda menjadi lebih rileks, misalnya berendam di air hangat atau meneguk segelas susu hangat. Lakukan sedikit peregangan atau teknik relaksasi napas dalam sambil mendengarkan alunan musik yang menenangkan. Matikan lampu untuk menginduksi produksi melatonin—hormon yang membantu Anda terlelap.

3. Atur jadwal tidur
Anda mungkin bukan lagi anak kecil yang dapat diatur kapan harus tidur dan bangun. Akan tetapi, mengatur jadwal tidur sangatlah penting. Idealnya, setiap orang harus dapat menentukan kapan waktu untuk tidur. Dengan memiliki jadwal tidur yang teratur, tubuh Anda akan mulai terbiasa untuk tidur tepat waktu. Jika memungkinkan, cobalah untuk tidur lebih awal agar tubuh Anda dapat beristirahat lebih panjang. Apa efeknya? Ketika bangun, tubuh Anda akan terasa lebih segar dan bertenaga.

4. Jaga kebersihan Diri dan Tempat Tidur
Pastikan anda gosok gigi, cuci muka dan bersihkan muka, serta pastikan suasana kamar anda nyaman bersih dan udara lancar.

5. Gunakan kamar tidur untuk tidur, bukan sebagai ruangan serba-guna
Beberapa orang memiliki kebiasaan untuk menggunakan kamar tidur sebagai ruangan serbaguna, seperti untuk menonton tv, bekerja, dsb. Berbagai alat elektronik seperti televisi, komputer, atau gadget bisa memberikan signal kepada otak agar ‘tidak tidur’.

6. Pastikan kamar tidur anda tenang, gelap, sejuk dan nyaman
Tempat yang sejuk lebih memungkinkan anda cepat tertidur. Juga, mengurangi akses terhadap cahaya dan suara berarti mengurangi pengganggu tidur. Dengan kondisi tersebut, kamar tidur menjadi tempat nyama dan membuat tubuh menjadi rileks, sehingga menjadikan tidur lebih berkualitas.

7. Jika ingin kualitas tidur malam anda lebih nyenyak.
Anda harus membatasi tidur siang anda. Dalam hal ini jangan sampai tidur siang anda terlalu lama. Usahakan tidur siang selama 10-30 menit saja. Hal ini untuk menjaga kualitas tidur malam anda lebih nyenyak.

8. Jika susah tertidur, jangan berdiam di tempat tidur
Apabila setelah 20 menit berbaring namun merasa kesulitan untuk tertidur, jangan terus berbaring sambil terjaga atau uring-uringan di tempat tidur. Hal tersebut malah akan membuat resah dan tambah menyulitkan usaha anda untuk tertidur. Bangunlah dari tempat tidur, pergi ke tempat lain yang tenang untuk duduk atau berbaring hingga merasa mata anda sudah siap untuk tertidur.

9. Jadikan tidur sebagai prioritas
Percayalah bahwa tubuh memiliki haknya untuk tidur dan beristirahat. Jangan biarkan aktivitas-aktivitas yang biasa dilakukan di siang hari menghalangi waktu tidur anda. Banyak orang yang mengorbankan waktu tidurnya untuk menyelesaikan pekerjaan, atau bahkan mengorbankannya dengan aktivitas yang tidak terlalu penting seperti menonton tv, bermain game, internet dan lain sebagainya.

10. Hindari tidur siang terlalu sore
Berhati-hatilah dengan waktu tidur siang Anda. Meskipun tidur siang dapat menjadi cara yang bagus untuk mengisi ulang atau mengejar kekurangan waktu tidur, tetapi jika Anda tidur siang terlalu sore, Anda mungkin akan mengalami kesulitan tidur di malam hari.

11. Berolahraga setiap hari
Usahakan mengolahraga tubuh anda setiap hari. Ini bisa dilakukan di waktu pagi hari dengan olahraga pagi. Hal ini dapat membantu membuat kualitas tidur anda lebih terasa nyenyak.

12. Tugas untuk esok hari
Jika anda memiliki banyak tugas untuk esok hari atau memiliki banyak masalah esok harinya. Ada baiknya anda mencatatnya dalam buku yang berisi tentang tugas yang akan anda lakukan esok harinya atau berisi tentang segala solusi tentang berbagai masalah anda. Ini juga dapat membantu kualitas tidur anda lebih baik dan nyenyak.

Mendapatkan tidur yang baik dan berkualitas itu sulit untuk sebagian orang yang terbiasa begadang/ melek ataupun yang terlalu stres entah itu oleh pekerjaannya atau apapun itu. Segeralah anda yang mengalami gangguan tidur untuk memperbaikinya sebelum itu fatal bagi kesehatan anda. Karna tidur/istirahat sangatlah penting bagi tubuh dan psikologis anda, baik itu organ-organ penting seoerti jantung, maupun tingkat emosional setelah anda bangun.

Tips Tidur Sehat dan Berkualitas diatas semoga bisa membantu anda yang mengalami gangguan tidur. 

0 comments :

Post a Comment