Dokumen Keperawatan

Thursday 17 April 2014


http://dokumenkeperawatan.blogspot.com/


Tips Sehat Di Musim Hujan - Apa kabar kawan di musim penghujan ini ??? semoga selalu dalam keadaan sehat yah... amin. Kali ini saya  akan sedikit berbagi tentang tips sehat di musim hujan seperti saat ini, biasanya daya tahan tubuh akan menurun dan jika Anda tidak berhati-hati dalam menjaga kesehatan, Anda dapat terserang flu ataupun penyakit lain yang sering muncul di musim hujan. Oleh karena itu, ada baiknya Anda mulai melakukan hal-hal yang sering luput dari perhatian Anda tetapi sangat berpengaruh pada ketahanan tubuh Anda.

1.    Bersiap menghadapi cuaca
Cuaca yang tidak menentu dan seringnya mendung disertai hujan membuat tubuh rentan terhadap berbagai macam penyakit seperti flu, demam, batuk dan masuk angin. Selain itu cuaca lembab juga mendukung virus dan kuman untuk berkembang.

2.    Selalu bawa payung
Basah-basahan saat hujan tiba bisa menyebabkan perubahan mendadak pada suhu tubuh sehingga bisa menyebabkan pilek, flu dan demam. Untuk menghindarinya, jangan lupa membawa payung ke manapun Anda ingin pergi

3.    Usahakan Untuk Tidak Terkena Air Hujan
Air hujan dapat memicu penurunan daya tahan tubuh Anda, maka dari itu selalu siapkan payung ataupun jas hujan jika Anda bepergian dan cuaca akan hujan

4.    Jangan Terlalu Sering Menyentuh Wajah
Virus dapat dengan mudah masuk ke tubuh melalui hidung, mulut bahkan mata, maka jangan terlalu sering menyentuh wajah Anda kecuali tangan Anda dalam keadaan bersih.

5.    Makan sehat
Makan makanan sehat adalah cara terbaik untuk melindungi Anda dari penyakit. Cuaca dingin sering membuat kita merasa lapar. Jumlah dan jenis makanan juga harus diperhatikan di musim hujan. Usahakan untuk selalu makan makanan bergizi dan mengkonsumsi vitamin C untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

6.    Cuci tangan
Untuk menjaga Anda dari pilek, batuk, dan influenza, cuci tangan secara teratur merupakan cara terbaik mencegah penyebaran virus dan bakteri. Serta jaga diri Anda dari berbagai penyakit yang mungkin menyerang. Cuci tangan dengan benar menggunakan sabun di antara jari-jari Anda, di bawah kuku, dan bagian atas tangan. Bilas dan keringankan tangan Anda secara menyeluruh untuk menyingkirkan kuman.

7.    Minum air bersih
Penyakit yang terbawa air sangat umum terjadi selama musim hujan. Berhati-hatilah dari sumber air yang terkontaminasi karena bisa membawa penyakit yang ditularkan air seperti amoebiasis dan kolera. Jika Anda tak yakin dengan sumber air, rebus atau beli air minum yang aman.

8.    Olah Raga
Luangkan waktu Anda setiap weekend untuk melakukan olah raga beberapa jam agar tubuh Anda bugar. Tidak perlu melakukan olah raga yang berat, Anda dapat berjalan kaki, lari pagi atau melakukan senam ringan di rumah untuk menjaga kebugaran tubuh Anda. Karena tubuh yang bugar serta sehat, tidak akan mudah terserang virus penyakit.

9.    Jaga lingkungan Anda tetap bersih
Demam berdarah dengue merupakan penyakit fatal yang disebabkan nyamuk. Ini jenis penyakit yang merajalela selama musim hujan. Jangan biarkan genangan air di sekitar Anda dan buanglah hal-hal yang bisa meningkatkan perkembang biakan nyamuk. Jaga seluruh salurah air tetap bersih.

10.    Menjaga suhu tubuh
Jagalah suhu tubuh Ada agar tetap hangat dan normal pada musim hujan. Persiapkan diri Anda untuk menghadapi musim hujan, sediakan mantel, jas hujan dan pakaian hangat agar tubuh Anda tetap terjaga dari kedinginan, karena suhu dingin dapat menyerang sistem kekebalan tubuh dan rentan terhadap pilek.

11.    Istirahat yang cukup
Tidurlah 7 hingga 8 jam sehari karena kurang tidur akan meningkatkan potensi tubuh terkena infeksi. Kurangi aktifitas di luar rumah saat musim hujan tiba. Istirahatkan tubuh Anda saat demam menyerang dan hangatkan tubuh Anda agar kembali sehat segera.


Selesai daahh.. gimana Tips Sehat Di Musim Hujan nya ?? Semoga bermanfaat yah...amin

Read juga nih Tips Sehat lainnya.. klik di sini

0 comments :

Post a Comment